Goa Jepang sebagai Destinasi Favorit


jaksabewoesiat.com

     

Taman Ngieng Jioeh Gua Jepang

Taman Ngieng Jioeh Gua Jepang atau masyarakat Lhokseumawe lebih mengenalnya dengan Goa jepang, yang merupakan salah satu objek wisata Lhokseumawe yang paling diminati masyarakat Kota Lhokseumawe terkhususnya pada tahun 2015 yang menjadi tempat yang paling ramai setiap harinya bukan hanya pada weekend. Sebelumnya, gua(Bungker) peninggalan penjajah Jepang ini hanya situs peninggalan sejarah saja. Dikemudian hari pemerintah mulai mengelola dan menata kembali untuk dijadikan objek wisata unggulan di Kota Lhokseumawe.
Objek wisata Gua Jepang berada di Gampong Blang Panyang Kec Muara Dua. Lokasi nya berdekatan dengan makam pahlawan dan rumah sakit jiwa regional Lhokseumawe. Gua jepang berada di perbukitan disebelah kiri jalan nasional Banda Aceh- Medan bila dari arah pusat Kota Lhokseumawe.
Pengunjung diajak berkeliling dalam bungker yang dibangun penjajah Jepang sebagai lokasi pertahanan dari musuh. Selain itu, karena berada diperbukitan dan bisa memandang lepas ke lautan selat malaka dijadikan sebagai tempat memantau musuh jika yang datang dari arah laut.
Panorama lain yang disuguhkan dari perbukitan gua jepang adalah pemandangan bekas pabrik perusahaan gas alam. Disini pengunjung sebebas berselfie ria dengan latar belakang lautan selat malaka dan eks pabrik penyedot gas raksasa yang kini tinggal kenangan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pesona Wisata Waduk Pusong

Waduk Jeulikat, Wisata Kekinian Milik Lhokseumawe

Ketika Pantai Ujong Blang Membelai Ingatan

Wisata Islami : Ikon Kota Lhokseumawe

Panduan Wisata Lhokseumawe